Tips Memulai Bisnis Travel, Bisnis Indonesia yang Sedang Booming

Tips Memulai Bisnis Travel, Bisnis Indonesia yang Sedang Booming – Dari begitu banyaknya peluang bisnis Indonesia, salah satu bidang yang cukup menjanjikan adalah bisnis travel. Semakin tinggi tingkat kesibukan, berlibur menjadi sebuah kebutuhan. Bahkan piknik menjadi tren gaya hidup kaum millenial. Banyak yang mengira, bisnis travel membutuhkan modal yang besar, padahal untuk memulai bisnis ini, Anda hanya perlu menyiapkan modal minim. Anda hanya membutuhkan kemampuan “melobby” dan ketekunan.

Tips Menjalankan Bisnis Travel

Indonesia memiliki begitu banyak tujuan wisata, sehingga bisnis ini begitu menjanjikan. Kemampuan dan kemauan adalah hal yang perlu dimiliki lebih dulu. Berikut beberapa hal yang harus Anda siapkan saat memulai bisnis ini, antara lain:

Pilih Jenis Usaha Travel

Sebelum memulai bisnis, Anda harus menentukan, mana jenis yang akan digeluti, apakah Anda ingin menggeluti penyewaan kendaraan mobil, pemesanan kamar hotel, pemesanan tiket bus, pemesanan tiket pesawat, atau pemesanan tiket kereta api. Jika sudah melakukan pemilihan, Anda harus fokus pada pilihan tersebut agar mudah mempelajari hal yang berkaitan dengan usaha tersebut.

Buat Profil Bisnis Seprofesional Mungkin

Jika Anda sudah menentukan jenis yang akan digeluti, jangan lupa membuat profil usaha. Profil usaha Anda harus ditulis dengan meyakinkan, karena profil usaha akan mempengaruhi kredibilitas bisnis. Tulis berbagai keunggulan yang dimiliki oleh jasa Anda, yang mungkin tidak akan ditemukan di jasa travel yang lain. Profil adalah alat jual untuk menawarkan jasa. Buat gambar penunjang yang menarik, sehingga kemungkinan diterima pasar menjadi lebih tinggi.

Pilih Daerah Tujuan

Bila memilih jenis travel perjalanan wisata, Anda harus mulai melakukan pemilihan tujuan wisata yang akan ditawarkan. Berbeda daerah, pasti berbeda tujuan wisata. Setelah itu, Anda dapat membaginya dalam beberapa tema seperti tema romantis, tema keluarga, tema alam hingga edukasi. Usahakan jarak satu wisata dengan wisata lain tidak begitu jauh, karena jarak akan mempengaruhi biaya paket yang akan dibuat. Selain itu, pilih wisata yang memiliki harga tiket masuk murah.

Pilih Nama Brand

Jika semuanya sudah siap, hal berikutnya adalah mencari nama brand. Pilih yang mudah diingat dan cantik, agar bisnis Anda mudah dikenal oleh banyak orang. Hindari menggunakan nama asing dan sulit ditulis.

Buat Paket Wisata

Setelah Anda selesai melakukan penyusunan hal-hal yang berkaitan dengan bisnis travel, Anda bisa membuat paket untuk menarik minat calon pelanggan. Berikan berbagai alternatif pada konsumen sehingga mereka mempunyai banyak pilihan. Paket ini bisa dibuat dengan jumlah hari, biasanya, semakin banyak hari dan harga semakin murah, konsumen akan semakin tertarik.

Berikan Pelayanan Maksimal

Bila bisnis travel Anda sudah dibuka, jangan lupa berikan layanan yang terbaik. Selalu dokumentasikan berbagai aktivitas dan minta konsumen untuk menuliskan testimoni mereka menggunakan jasa travel Anda. Foto dokumentasi tersebut bisa dijadikan alat pemasaran. Jika konsumen mengalami persoalan, seperti kurang cocok dengan destinasi yang Anda tawarkan atau harga yang terlalu mahal, segera bicarakan dengan baik.

Jadi, sudah mulai tertarik dan mulai merancang bisnis Indonesia yang booming ini? Anda harus ingat jika segala sesuatu dapat terjadi bila Anda memiliki rencana dan niat yang baik. Selain itu jangan lupa bumbui upaya Anda ini dengan kerja keras dan tidak pernah bosan. Apalagi, untuk memulai usaha ini, Anda tidak membutuhkan modal yang besar.